GIANYAR – Dalam sehari, pada Sabtu (12/2) diamankan dua ekor ular yang masuk kios dan masuk rumah. Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Gianyar, Bali, langsung menuju lokasi untuk mengamankan hewan melata itu.
“Dalam sehari, ada dua laporan,” ujar Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Gianyar, Made Watha yang membidangi Damkar, kemarin (12/2).
Kejadian pertama pada Sabtu pagi, seekor ular masuk ke kios menjual gas dan air galon di Jalan Raya Andong, Kecamatan Ubud pada Sabtu pagi.
Seorang pedagang, Pande Sutrisna, 38, melapor ke petugas jika ular sembunyi di sudut kios. Laporan itu langsung ditindaklanjuti. Petugas langsung menuju kios. Berbekal alat jepit, ular yang sembunyi di sudut ruangan langsung ditangkap.
Ular kemudian dikeluarkan ke luar kios. Selanjutnya, kepala ular dipegangi menggunakan tangan oleh petugas. Selanjutnya dimasukkan kantong.
Berlanjut di lokasi kedua di rumah Gusti Ngurah Panji, di Desa Tulikup, Kecamatan Gianyar. Pemilik rumah melaporkan ada ular masuk rumahnya pada Sabtu siang sekitar pukul 14.30.
Petugas yang datang langsung menyisir lokasi dan menangkap ular. Dengan mudah ular diamankan. Hasil tangkapan tersebut kemudian dimasukkan kantong.
Watha menambahkan, ular tangkapan yang dimasukkan kantong langsung dilepaskan ke habitat. Petugas tidak membunuh ular sebab merupakan rantai makanan alami.
“Ular itu langsung dibuang ke sungai dari atas jembatan,” pungkasnya.