27.6 C
Denpasar
Sunday, March 26, 2023

Tampil di Jakarta, Drummer Slipknot Berlibur di Bali “Ini Tempat Terindah di Dunia”

RadarBali.id– Menjelang tampil bersama bandnya, Slipknot, di panggung festival musik Hammersonic 2023  Sabtu (18/3/2023) dan Minggu (19/3/2023) di Carnaval, Ancol, Jakarta, ternyata Jay Weinberg,32, drummer band metal tersohor sejagat,  asal Amerika Serikat, ini berlibur di Bali.

Seperti diketahui, Jay Weinberg, drummer Slipknot, menikahi Chloe Howcroft pada Rabu 16 September 2020 lalu. Pernikahan yang menurutnya melalui perjalanan yang romantic. Juga dinikmati dengan sejumlah tempat favorit, seperti kawasan kota kuno Machu Picchu, Peru.

Dan, kali ini Weinberg menikmati bulan madu keduanya yang dikatakan sebagai tempat fantastik , yakni di Bali. “Ini tempat yang paling indah di muka bumi, dalam segala hal,” puji penggebuk drum yang biasa dengan tampilan seram ini, di akun Instagram (IG)-nya.

Baca Juga:  Ukir Salju, Angkat Tema THK, Sukses Ukir Prestasi di Tiongkok
BULAN MADU LAGI : Jay Weinberg bersama istri tercinta, Chloe Howcroft bulan madu di Bali. (foto:Instagram)

Dia mengaku antara lain berlibur di Sidemen dan Klungkung,  sebelum tampil  di panggung Hammersonic 2023, di Jakarta. Sebuah acara pesta band metal yang menghadirkan aksi Saint Loco, Stereowall, Rocket Rockers, Burgerkill, hingga band luar negeri Vio-Lence.

Hammersonic 2023 hari kedua pada Minggu (19/3/2023) bakal digempur oleh band-band cadas dari dalam dan luar negeri.Beberapa penampil di hari kedua yakni Deadsquad, Vulvodynia, Within Destruction, Sinister, Defying Decay, Jeruji, Revenge the Fate, Dreamer, For Revenge, Deez Nuts, Muntah Kawat, Straight Out, World End Men, Disentomb, dan Holy Killers.

Festival Hammersonic 2023  di hari kedua akan ditutup dengan penampilan paling ditunggu yakni band metal asal Amerika Serikat, Slipknot.Adapun Hammersonic 2023 sangat spesial dan menjadi momen bersejarah karena Slipknot telah memutuskan hanya tampil di Indonesia untuk wilayah Asia Tenggara pada tahun ini. [made dwija putra/radar bali]

Baca Juga:  Ujian Skripsi, Gus Miftah Cerita Dihina hingga Ancaman Pembunuhan karena Mendakwahi Pelacur

 



RadarBali.id– Menjelang tampil bersama bandnya, Slipknot, di panggung festival musik Hammersonic 2023  Sabtu (18/3/2023) dan Minggu (19/3/2023) di Carnaval, Ancol, Jakarta, ternyata Jay Weinberg,32, drummer band metal tersohor sejagat,  asal Amerika Serikat, ini berlibur di Bali.

Seperti diketahui, Jay Weinberg, drummer Slipknot, menikahi Chloe Howcroft pada Rabu 16 September 2020 lalu. Pernikahan yang menurutnya melalui perjalanan yang romantic. Juga dinikmati dengan sejumlah tempat favorit, seperti kawasan kota kuno Machu Picchu, Peru.

Dan, kali ini Weinberg menikmati bulan madu keduanya yang dikatakan sebagai tempat fantastik , yakni di Bali. “Ini tempat yang paling indah di muka bumi, dalam segala hal,” puji penggebuk drum yang biasa dengan tampilan seram ini, di akun Instagram (IG)-nya.

Baca Juga:  Ujian Skripsi, Gus Miftah Cerita Dihina hingga Ancaman Pembunuhan karena Mendakwahi Pelacur
BULAN MADU LAGI : Jay Weinberg bersama istri tercinta, Chloe Howcroft bulan madu di Bali. (foto:Instagram)

Dia mengaku antara lain berlibur di Sidemen dan Klungkung,  sebelum tampil  di panggung Hammersonic 2023, di Jakarta. Sebuah acara pesta band metal yang menghadirkan aksi Saint Loco, Stereowall, Rocket Rockers, Burgerkill, hingga band luar negeri Vio-Lence.

Hammersonic 2023 hari kedua pada Minggu (19/3/2023) bakal digempur oleh band-band cadas dari dalam dan luar negeri.Beberapa penampil di hari kedua yakni Deadsquad, Vulvodynia, Within Destruction, Sinister, Defying Decay, Jeruji, Revenge the Fate, Dreamer, For Revenge, Deez Nuts, Muntah Kawat, Straight Out, World End Men, Disentomb, dan Holy Killers.

Festival Hammersonic 2023  di hari kedua akan ditutup dengan penampilan paling ditunggu yakni band metal asal Amerika Serikat, Slipknot.Adapun Hammersonic 2023 sangat spesial dan menjadi momen bersejarah karena Slipknot telah memutuskan hanya tampil di Indonesia untuk wilayah Asia Tenggara pada tahun ini. [made dwija putra/radar bali]

Baca Juga:  Gunung Agung Awas, Seniman Ikut Terkena Dampak

 


Artikel Terkait

Most Read


Artikel Terbaru