GIANYAR, Radar Bali.id-Kegiatan Gebyar setahun menuju pemilu serentak, Komisi Pemilihan Umum Daerah (Daerah KPUD) Gianyar digelar di Gor Kebo Iwa Gianyar, Selasa (14/2/2023) pagi. Kegiatan itu menjadi salah satu momentum sosialisasi kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada pemilu 2024.
Sosialisasi dilaksanakan dengan berjalan kaki yang mengambil start di Gor Kebo Iwa Gianyar menuju Jalan Ngurah Rai menuju Kantor KPU Gianyar untuk menaikkan bendera partai politik peserta pemilu dan dilanjutkan menuju Jalan Patih Jelantik untuk kembali ke Gor Kebo Iwa Gianyar.
Bupati Mahayastra yang turut hadir dalam acara tersebut menyerukan agar parpol peserta pemilu menyiapkan diri untuk ikut berkontestasi dengan tunduk pada aturan yang ada. “Pesta Demokrasi akan berjalan normal dan lancar jika kita semua tunduk dengan aturan yang ada, tidak merepotkan penyelenggara ataupun TNI dan Polri,” katanya.
Dia meminta semua pihak untuk menghilangkan ego sektoral.”Hilangkan ego-ego sektoral. Jangan terlalu fanatik. Semuanya, termasuk PDI Perjuangan,” ujar Mahayastra.
Dia meminta semua lapisan menunjukan jika Gianyar bisa melaksanaka pemilu dengan suasana yang aman dan damai. Biarkan masyarakat memilih dengan bebas sesuai pengamatannya serta terbebas dari tekanan apapun.
Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Gianyar I Putu Agus Tirta Suguna menerangkan bahwa tepat pada 14 Februari 2023 merupakan setahun menuju pemilu serentak 2024. “Hari ini tepat setahun atau 365 hari menuju kegiatan pemungutan dan perhitungan suara pada hari Rabu tanggal 14 Februari tahun 2024,” tutur Agus Tirta Suguna.
Di Gianyar sendiri diterangkannya bahwa ada penambahan jumlah kursi DPRD dan daerah pemilihan. “Gianyar pada pemilu kali ini untuk pemilihan legislatif dibagi menjadi 7 dapil, dengan jumlah kursi 45 dimana sebelumnya 40 kursi,” lanjutnya.
Mengingat dapil dan jumlah kursi DPRD sudah ditetapkan, Agus Tirta Suguna meminta agar parpol menyiapkan calon legislatif dengan baik. “Mohon calon Legislatif disiapkan. Pendaftaran akan dilaksanakan tanggal 22 April 2023 dan akan ditetapkan 25 November Tahun 2023,” bebernya. [marsellus pampur]