DENPASAR,radarbali.id – Duo pemain lokal Bali yang bergabung dengan Bali United, I Kadek Tito dan Kadek Arel dipanggil pemusatan latihan Timnas U20 untuk Piala Dunia di Jakarta dan Korea Selatan. Pelatih Bali United, Stefano “Teco” Cugurra pun angkat bicara. Ia menilai hal ini bagus untuk pengalaman pemain.
“Bagus, mereka sudah perbaiki kondisi fisik, teknik, taktik di latihan. Juga sudah main berapa kali sebagai inti di team Professional.
Muda-mudahan mereka bisa bantu banyak timnas waktu main di Piala Dunia,” ujarnya kepada Radar Bali pada Minggu (19/3/2023).
Namun hal ini tentu akan berdampak pada klub, yakni Bali United. Sebab, dalam sisa pertandingan Liga 1 musim ini akan tanpa Arel dan Tito. Lalu bagaimana mensiasati situasi ini nantinya? “Tidak ada masalah. Mudah-mudahan mereka bisa main di Timnas bantu timnas,” jawabnya.
Tito dan Arel belakangan ini memang sering diturunkan oleh Teco. Hal ini dilakukan untuk memberikan waktu bermain di liga 1. Dua pemain muda ini pun tampil baik bersama dengan pemain Bali United lainnya yang memiliki jauh lebih banyak pengalaman. Namun, penampilan Arel sebagai bek tengah dan Tito sebagai gelandang kreator serangan ini tampil berani.
Dua pemain ini berani memainkan bola, bertarung dengan musuh dan tidak gentar meski lawan yang dihadapi dua kali lipat umur dari mereka berdua. Tampil apik inilah membuat pelatih Timnas U-20 memanggil mereka berdua untuk nantinya bisa membantu timnas di Piala Dunia u-20 yangbakan digelar di Indonesia dan Bali sendiri akan menjadi salah satu venue pertandingan yang akan di gelar pada bulan Mei-Juni 2023 nanti. (ara/rid)